Breaking News
Loading...

Penyebab BlackBerry Sering Error Atau Rusak

the clothing cottage
Penyebab BlackBerry Sering Error Atau Rusak - Anda punya HP BlackBerry? Menurut tebakan saya, HP Anda pasti pakai karet pelindung ( Kondom ). Atau Anda menggunakan leather case sebagai pelindung HP Anda? Apapun jenis pelindung yang Anda gunakan pada HP BlackBerry Anda mulai saat ini saya sarankan, sebaiknya jangan digunakan lagi kalau mau HP BlackBerry Anda awet atau tidak cepat rusak.


Mungkin Anda tidak sadar bahwa dengan menggunakan karet pelindung maka itu sama saja Anda merusak HP BlackBerry Anda. Kalau memang menggunakan karet pelindung atau leather case di sarankan oleh pihak RIM, sudah pasti saat penjualan aksesoris tersebut sudah disertakan. Ini semua karena semua HP sudah memiliki standar dalam penggunaannya. Salah satunya adalah tidak boleh memakai pembungkus tambahan, apapun jenisnya.

Okey, saya sudah banyak bicara tapi belum menyebutkan alasan kenapa Anda sebaiknya tidak menggunakan karet pelindung untuk HP BlackBerry Anda, bukan hanya BB, tapi untuk semua HP. Alasaannya adalah dengan menggunakan karet pelindung tambahan, maka udara panas yang ada didalam HP Anda tidak bisa keluar. Udara panas yang dihasilkan oleh komponen yang bekerja terus-menus kemudian tidak dibuang melaui ventilasi udara, makan lama-kelamaan komponen akan rusak dan tidak maksimal lagi kerjanya. Itulah yang menyebabkan HP BlackBerry Anda sering hang atau error.


Contohnya seperti ini, Anda dan keluarga Anda adalah komponen, sedangkan rumah Anda adalah casing HP. Bayangkan bila Anda berada disalam rumah, kemudian rumah Anda dibungkus lagi dengan pelindung, hingga lubang udara tertutup semua, maka semua isi dalam rumah akan mengalami panas dan sesak. Itu karena udara yang ada didalam rumah tidak mengalami sirkulasi. Demikian halnya dengan HP, kalau tidak ada sirkulasi udara yang baik maka, komponen akan menjadi panas, lama kelamaan HP menjadi rusak.


Kemudian, untuk penggunaan leather case yang menggunakan kancing magnet, ini juga tidak disarankan, karena dengan medan magnet yang begitu kuat dapat merusak semua komponen dalam HP Anda. Kerusakan yang disebabkan oleh magnet ini 20x lebih cepat dibanding dengan tidak menggunakan leather case. Masih mau menggunakan karet pelindung atau leather case? Tugas saya hanya mengingatkan Anda, terserah, habis ini keputusan ada di angan Anda. Selam Blogger!

the clothing cottage
Copyright © 2013 Berita Yani All Right Reserved